Cara Mengecek Aktif dan Non Aktif Bpjs Ketenagakerjaan

Cara Mengecek Aktif dan Non Aktif Bpjs Ketenagakerjaan – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial  atau biasa disingkat BPJS, saat ini sudah bisa dirasakan manfaat keberadaannya oleh masyarakat di seluruh Indonesia, terutama BPJS bagian Ketenagakerjaan yang membantu Anda sebagai pekerja mendapatkan asuransi.

Dalam perkembangannya, BPJS selalu melakukan inovasi termasuk adanya beragam cara mengecek aktif dan non aktif bpjs ketenagakerjaan.

Mengingat kebiasaan masyarakat sangat jarang mengecek keaktifan kartu BPJSnya karena jarak yang ditempuh ke kantor BPJS jauh, atau karena sudah tidak bekerja lagi di tempat pihak yang mendaftarkannya.

Cara Mengecek Aktif dan Non Aktif Bpjs Ketenagakerjaan

Dengan masalah-masalah semacam itu, pihak BPJS utamanya BPJS Ketenagakerjaan berusaha memberikan pelayanan yang kemudian dapat memudahkan para pemakai kartu BPJS dalam mengecek kembali kartu miliknya, apakah masih aktif atau sudah non aktif. Adapun cara mengecek aktif dan non aktif bpjs ketenagakerjaan ada beberapa, yakni sebagai berikut:

 1.  Cek manual di kantor BPJS

Hal paling terpercaya yang dapat dilakukan oleh Anda dan para pengguna BPJS Ketenagakerjaan yang lain adalah dengan mendatangi langsung kantor guna mengurus segala hal, termasuk berkaitan dengan aktif tidaknya kartu pengguna. Selain dapat bertemu dengan para petugas, Anda tentu juga dapat bertanya banyak hal terkait BPJS Ketenagakerjaan sampai puas.

    2. Cek keaktifan kartu via online

Jika ingin lebih cepat, maka Anda dapat menggunakan cara mengecek keaktifan via online. Yakni dengan login di website resmi BPJS Ketenagakerjaan dengan menggunakan akun yang sudah lebih dulu Anda daftarkan. Namun, pastikan ada koneksi internet yang lancar jika menggunakan cara yang satu ini.

3.  Cek via aplikasi di mobile phone dengan BPJSTK mobile

Ada cara yang lebih mudah selain dua cara di atas, yakni dengan menggunakan aplikasi BPJSTK Mobile. Aplikasi ini dapat di download via Google Play Store dan install. Untuk penggunaan lebih lanjutnya terdapat petunjuk untuk menggunakan aplikasi tersebut.

Biasanya Anda perlu registrasi menggunakan e-mail dan setelah aktif akan ada daftar isian data diri yang harus dilengkapi oleh para peserta.

Selain bisa digunakan untuk mengecek keaktifan, aplikasi ini juga dapat mendukung beberapa layanan seperti cek saldo, simulasi iuran, dan lain sebagainya.

4.  Cek keaktifan via SMS 2757

Cara ini akan memudahkan Anda yang tidak menggunakan hp android, yakni hanya dengan mengetik DAFTAR dan kirim ke 2757. Setelah ada info balasan, cukup ketik STATUS#Nomor ID dan kirim kembali ke 2757, maka status keaktifan Anda akan dapat diketahui.

Beberapa cara di atas adalah bukti bahwa BPJS telah memberikan inovasi atas segala layanan yang kemudian dapat memudahkan para penggunanya. Cara mengecek aktif dan non aktif bpjs ketenagakerjaan di atas juga telah dipraktekkan oleh para tenaga kerja di seluruh Indonesia.

Tweet +1 Share